Superhiro Japanese Superstore, Supermarket Bertemakan Jepang di PIK 2

Ada supermarket bertema Jepang di PIK 2 yang sedang viral bernama Superhiro Japanese Superstore. Bangunan luar dan dalamnya cukup menarik perhatian, dan kini sudah mulai ramai pengunjungnya loh.

Sebagian besar barang yang tersedia di Superhiro ini merupakan barang impor. Untuk kisaran harganya sama seperti supermarket impor reguler. Selain itu di sini juga tersedia buah-buahan dan daging juga.

Nah, untuk yang penasaran dengan Superhiro Japanese Superstore maka bisa simak ulasannya di bawah ini untuk mengetahui fasilitas dan barang apa saja tersedia di supermarket ini.

Superhiro Japanese Superstore

Superhiro japanese superstore jakarta
Bagian dalam Superhiro Japanese Superstore Jakarta / Ricky Anthony

Superhiro Japanese Superstore merupakan supermarket tema Jepang yang berlokasi di PIK 2. Banyak yang menyakan dengan Don Quijote, namun sepitas mirip dengan Grand Lucky.

Kabarinya supermarket miliki Hiro Grou Indonesia ini akan melakukan grand opening pada tanggal 7 Agustus 2023 mendatang.

Sesuai dengan namanya, barang-barang yang tersedia di supermarket ini akan dominan produk import asal Jepang, meski untuk sekarang produknya belum sepenuhnya lengkap.

supermarket jepang di pik 2
Berbagai produk yang tersedia / Siska Frey

Untuk saat ini produk-produk Jepang hanya sekitar 20%, sisanya banyak produk impor Korea, Taiwan, Tiongkok, dan sisanya produk lokal.

Karena cukup viral di media sosial pengunjungnya cukup ramai, bahkan untuk membayar saja perlu antri panjang. Bahkan jika datang sore atau malam hari sering banyak display yang kosong.

superhero pik 2
Area tunggu / Yani Yosephine

Hal menariknya ada pada desain luar dan dalamnya banyak mural ala comic-comic superhero Jepang. Juga ada ruang tunggu sambil ngembil, toilet, dan tersedia tempat parkir kendaraan.

Di bagian luar setelah area kasir ada gachapon, harga koinnnya @20.000. Satu mesin perlu 4-5 koin untuk memainkannya.

Jam Buka Superhiro PIK 2

Untuk yang berencana akan berkunjung ke Superhiro PIK 2 jangan sampai salah waktu berkunjung ya. Supermarket Jepang di PIK 2 ini buka setiap hari, dari jam 10.00 pagi sampai jam 22.00 malam.

Jika ingin mendapat suasana yang lebih sepi dan tidak terlalu banyak pengunjung maka bisa datang di hari biasa, karena di akhir pekan tentu saja akan cukup ramai, dan bisa antriannya bisa mengular.

Alamat Lokasi Superhiro Supermarket

Supermarket Superhiro ini lokasinya berada di PIK 2 atau lebih tepatnya berada di alamat Kavling Komersial, Sedayu Indo City, Salembaran Jati, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Banten 15214.

Untuk mencapai lokasi bisa menggunakan motor ataupun mobil. Dari jembatan Golf Island, lurus lalu belok kiri, posisinya tepat di arah jam 9 sebelum Green Belt PIK 2. Atau bisa juga ketik superhira di maps, sekarang titik lokasinya sudah benar.

Tips Berkunjung ke Superhiro PIK 2

Jika ingin mendapatkan diskon 30% maka datang ke Superhiro Japanese Superstore di jam 20.00 sampai tutup jam 22.00. Diskon tersebut khusus untuk produk-produk Jepang seperti seperti sushi, tempura, bakso-bakso, dan lainnya.

Untuk yang datang ke sini karena penasaran atau karena ingin foto-foto maka tidak masalah. Namun jika ingin belanja produk Jepang yang lengkap maka sebaiknya bisa beli online karena harganya bisa lebih murah.

Sebaiknya datang pada pagi hari, pada sore dan malam hari biasanya banyak produk yang sudah habis, khususnya untuk produk Jepang.

Kekurangan Superhiro PIK 2

  • Area parkirnya kurang luas hanya muat sekitar 20 mobil, sehingga saat banyak pengunjung banyak parkir hingga menjalar ke tepi jalan.
  • Produk yang tersedia belum lengkap, khususnya untuk produk-produk impor asal Jepang.
aluseuy
aluseuy

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *